
Dishubkominfo, Cisayong – Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) Dishubkominfo Kabupaten Tasikmalaya, Roni Imroni, membuka kegiatan Bimbingan Teknis Pengelolaan Informasi bagi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) di Kecamatan Cisayong, Kamis (20/11/2025).
Dalam sambutannya, Kabid Roni menyampaikan, KIM merupakan mitra strategis pemerintah daerah dalam penguatan informasi publik. Ia menekankan pentingnya peran KIM sebagai penyaring informasi di tengah maraknya peredaran berita hoaks.
Kabid Roni mengingatkan agar masyarakat tidak mudah menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya. “Bantu kami pemerintah daerah untuk menyaring informasi,” ujarnya.

Kabid Roni juga mengajak peserta untuk lebih bijak dalam menyikapi arus informasi digital. Menurutnya, era digitalisasi tidak dapat dihindari sehingga KIM perlu menjadi garda terdepan dalam menyebarkan informasi yang positif dan valid di lingkungan masing-masing.
Acara menghadirkan narasumber Iman Rohiman, S.IP (Sekretaris FK KIM Kabupaten Tasikmalaya), Tatang Yusup atau Tio (Voice of Jabar), dan Edi Martoyo (Praktisi Perfilman).
Turut hadir dalam kegiatan ini para narasumber dan tamu undangan dari wilayah Utara Kabupaten Tasikmalaya.*
